Mengenal Keunikan Tanaman Kopi


Tidak berlebihan kiranya jika kopi di anggap sebagai salah satu tanaman unik yang ada di muka bumi ini. Memiliki sejarah yang panjang dan penuh drama, kisahnya bermula dari Ethiopia sebuah negeri yang pernah menjadi tempat hijrahnya para sahahat Nabi Muhammad Saw dan menurut berbagai sumber kejadian inilah yang memulai kenapa bangsa arab yang mengembangkan kopi meski awal penemuanya di Ethiopia. Berikut ini kami rangkum beberapa keunikan kopi yang bisa saja berbeda atau sama menurut pandangan masing - masing. 

Keunikan pertama dari sejarahnya. Pada awal penemuanya justru kopi tidaklah langsung di konsumsi manusia melainkan setelah di makan kambing dimana peternaknya melihat kambing - kambingnya semakin segar. Bagaimana detil sejarahnya dapat kita baca dari berbagai referensi yang hari ini dengan mudah kita dapatkan. Hal ini terjadi pada akhir abad ke 5 dan awal abad ke 6 Masehi. Pada fase perkembangannya kopi juga punya cerita dan sejarah yang unik misalnya pernah di haramkan  pada masa Sultan Ottoman Murad IV berkuasa ditambah lagi Raja Italy pernah ingin membuktikan bahwa kopi berbahaya dengan memberikan minuman kopi setiap hari kepada terpidana mati justru yang terjadi peneliti yang di tugaskan lebih dulu meninggal dunia ketimbang objek yang diteliti. Penyebaran kopi ke berbagai tempat di muka bumi juga penuh drama karena tidak terlepas dari usaha - usaha penyeludupan yang memiliki cerita yang panjang meski tidak semua persebarannya dilakukan secara di selundupkan. Ada banyak kisah - kisah lain dalam sejarah dan perkembangan kopi namun akan terlalu panjang jika diulas secara mendalam dalam sebuah artikel. 

Keunikan kedua yang bisa di lihat dari kopi adalah kebiasaanya yang bisa berubah baik bentuk fisik maupun citarasanya tergantung lokasi dimana kopi ditanam bahkan perawatannya pun bisa berbeda meski satu varietas yang sama akibat beda lokasi maka beda pula perlakuannya. Sehingga tidak perlu heran ada banyak model perawatan yang di lakukan para petani antara satu tempat dengan tempat yang lainya sehingga tidak ada standard yang benar - benar baku melainkan terus berkembang dari waktu ke waktu

Keunikan ketiga kopi bisa menghasilkan varietas baru melalui persilangan alamiah. Ada banyak varietas yang ditemukan pada kopi terutama kopi arabika, sebagian dari varietas tersebut lahir karena hasil persilangan antara satu varietas dengan varietas lainya secara alamiah  namun demikian ada juga yang disengaja oleh manusia. 

Keunikan keempat kopi bisa mengasilkan aroma dan karakter yang berbeda tergantung proses. Ada banyak proses dalam mengelolah kopi setelah panen. Ini merupakan salah satu bagian penentu dari rasa dan karakter yang di hasilkan. Meskipun kopi yang di dapatkan dari varietas yang sama dan kebun yang sama namun  bisa menghasilkan karakter yang berbeda karena prosesnya beda.

Keunikan kelima punya banyak manfaat. Di kutip dari berbagai media ternyata kopi bukan hanya sekedar minuman melainkan punya manfaat untuk kesehatan misalnya meningkatkan peforma fisik manusia, mengurangi resiko kanker, mengurangi resiko penyakit  Alzhimer, parkinson dan lain lain. Secara detil dapat di baca pada jurnal ilmiah tentang manfaat kopi untuk kesehatan. 

Keunikan keenam menghubungkan banyak orang tanpa sekat batas suku, agama, bangsa dan negara. Bayangkan tidak jarang orang datang dari satu negara ke negara lain yang jauhnya bisa antar benua dengan melintasi berbagai negara hanya karena ingin melihat dimana kopi yang ia minum di tanam, bagaimana cara menanamnya, bagaimana prosesnya, bagaimana kehidupan petaninya dan seterunya

Keunikan ketujuh sebagai salah satu sumber bagi  jutaan orang mencari rejeki di dunia ini mulai dari petani, prosesor, pedagang, pemilik coffeeshop, barista, cupper, pengusaha, ilmuan semua punya tempat masing - masing di dunia kopi dan saling terhubung satu sama lain,  baik langsung maupun tidak langsung. Bagaimana menurut pendapat anda? 

1 komentar untuk "Mengenal Keunikan Tanaman Kopi"

Silahkan sampaikan pendapat anda menurut judul artikel